5 Topik Tulisan yang Tak Lekang Oleh Waktu, Penulis Harus Tahu!

Topik tulisan adalah tema atau bahasan yang sifatnya masih umum. Nantinya topik ini perlu dijabarkan menjadi satuan lebih spesifik yang disebut sebagai sub topik. Secara umum, menentukan topik merupakan step paling awal bagi penulis dalam membuat karya tulis.
Namun, tidak sedikit penulis yang merasa sulit menemukan topik. Bisa jadi penulis merasa topik itu terlalu sulit untuk dijabarkan atau sudah banyak dibahas. Maka dari itu, kali ini kita akan membahas beberapa topik yang bisa dijadikan referensi saat kamu merasa kehabisan topik.
5 Topik Tulisan yang Tak Lekang Oleh Waktu, Penulis Harus Tahu!
Berikut merupakan 5 topik tulisan yang bisa kamu jadikan referensi, simak baik-baik ya!
1. Cerita Horor atau Misteri
Topik tulisan teratas yang tidak akan kehilangan peminat dan pembaca ialah cerita horor atau misteri. Tentu saja, perasaan merinding saat membaca cerita horor justru membuat pembacanya ketagihan.
Hal ini juga didukung kondisi masyarakat Indonesia yang masih percaya hal-hal mistis sehingga cerita semacam ini masih hidup di sekitar masyarakat. Tidak heran jika website media kabar masih menyediakan kolom cerita horor untuk pembaca yang ingin membagikan ceritanya.
2. Topik Tulisan Slice of Life
Slice of life adalah kisah yang berasal dari kehidupan sehari-hari. Bagi sebagian orang, topik ini mungkin terdengar membosankan, tetapi tidak banyak yang tahu bahwa topik semacam ini memberi banyak pelajaran bagi pembaca.
Contohnya saja, kamu menulis tentang kisah seorang ibu yang sedang sakit tapi tetap berusaha untuk mengurus anaknya yang rewel. Dari kisah semacam itu, pembaca bisa mendapatkan pelajaran bahwa menjadi orang tua bukan hal yang mudah dan menyadari bahwa jasa mereka begitu besar.
3. Topik Tulisan Trending Topics
Trending topics merupakan jenis tulisan yang memuat kejadian atau informasi terbaru dan sedang banyak dibicarakan oleh masyarakat baik dalam negeri maupun luar negeri. Tulisan semacam ini tentu saja akan diminati karena orang-orang ingin selalu update terhadap kejadian di sekitar mereka.
Salah satu contoh tulisan trending topics yang baru-baru ini hangat dibicarakan ialah tentang pemilu. Setiap media kabar dan masyarakat berlomba-lomba memberikan update mengenai hasil kegiatan yang dilakukan 5 tahun sekali ini. Entah itu hasil dari quick count atau kejadian-kejadian nyeleneh saat pemilu.
4. Jelajah Tempat Wisata dan Kuliner
Selain bekerja untuk memenuhi kebutuhan, tentu saja setiap orang menginginkan beristirahat atau berlibur. Dari situlah muncul ide untuk berwisata atau sekedar untuk mencoba mencicipi makanan-makanan rasa baru. Topik tulisan semacam ini tentu saja akan menjadi pilihan pertama saat seseorang ingin berlibur.
Tempat wisata dan kuliner juga bisa dibagi menjadi banyak sub topik. Misalnya saja mengenai tempat wisata, bisa dibagi menjadi wisata alam dan buatan, gratis dan berbayar, hingga wisata domestik dan non-domestik. Untuk kuliner juga bisa dibagi sebagai kuliner makanan berat berupa nasi atau makanan ringan seperti dessert dan snack.
5. Tutorial atau Lifehack
Tutorial atau lifehack merupakan topik tulisan terakhir yang bisa kamu jadikan referensi. Topik ini akan terus dicari oleh orang-orang karena bisa membantu mereka dalam menyelesaikan masalah dan membuat segalanya menjadi lebih efektif. Namun, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan dalam menulis tema ini.
Pertama, pastikan kamu benar-benar menguasai tutorial tersebut atau pernah mencobanya. Dengan begitu kamu bisa menulis arahan yang benar dan tidak membingungkan. Kedua, masukkan gambar untuk lebih memperjelas step-by-step tutorial. Pembaca pasti juga memilih tutorial yang memiliki gambar daripada yang hanya berisi tulisan.
Nah, itu dia 5 topik tulisan yang bisa kamu gunakan sebagai referensi untuk menulis artikel. Semoga bermanfaat ya!
Tuliskan Komentar