Email: cs@detakpustaka.com
Tlp/WA: +62 858-5003-8406
Beranda » Blog » Tips Membuat Layout Photobook yang Menarik dan Elegan

Tips Membuat Layout Photobook yang Menarik dan Elegan

Tips Membuat Layout Photobook yang Menarik dan Elegan

Photobook merupakan jenis buku yang didesain untuk mendokumentasikan momen-momen tertentu dalam hidup berupa kumpulan foto yang disusun dengan rapi dan teratur. Momen-momen berharga seperti momen masa kecil, momen bersama keluarga, pernikahan, traveling, perpisahan dan lain-lainnya bisa kamu kenang melalui photobook.

Ada berbagai tips dalam membuat layout photobook yang perlu kamu ketahui untuk menghasilkan tampilan photobook yang menarik dan elegan. Kamu juga bisa menggunakan template photobook yang disediakan oleh jasa layout photobook maupun membuatnya sendiri.

Tips Membuat Layout Photobook yang Menarik dan Elegan

Jika memilih mendesainnya sendiri tentu akan membuatmu lebih bebas dalam berkreasi sesuka hati sekaligus bisa menghemat budget yang kamu miliki. Nah, ada beberapa tips nih dalam membuat layout photobook supaya tampilannya menarik dan elegan.

1. Menentukan Tema Photobook

Menentukan tema photobook merupakan langkah awal yang perlu kamu ikuti untuk membuat layout photobook yang menarik dan elegan. Untuk itu, tentukanlah tema photobook sesuai dengan foto-foto yang ingin kamu masukkan di photobook.

Apakah photobook tersebut berisi foto momen keluarga, foto-foto masa kecil, foto perjalanan ataukah foto lainnya perlu kamu rencanakan sejak awal. Mengetahui tema photobook akan membantumu dalam memilih gaya desain, kombinasi warna yang digunakan dan mengatur tata letak yang sesuai.

Perlu kamu ketahui, berikut ini beberapa tema photobook yang mungkin bisa menjadi referensi kamu dalam membuat layout photobook sendiri:

Modern rustic

Tema modern rustic merupakan tema photobook yang pada umumnya didominasi oleh warna-warna yang terinspirasi dari alam atau bumi dan seisinya (earth tone). Contohnya warna hijau, coklat, putih, orange, hitam dan lain-lain.

Warna-warna yang earth tone mampu menciptakan kesan tampilan photobook yang hangat, alami, netral, sederhana dan minimalis. Biasanya, tren warna earth tone ini digemari oleh kalangan wanita karena memberikan efek simple tetapi tetap terlihat elegan.

Vintage

Vintage merupakan tema photobook yang cocok untuk mengenang foto-foto masa lalu yang memiliki kesan hangat dan nostalgic. Tema vintage ini bisa menjadi pilihan tepat untuk membuat photobook yang berisi kenangan-kenangan yang kamu rindukan.

Shabby chic

Jika kamu menginginkan tampilan photobook yang mampu menciptakan kesan segar dan feminim, tema shabby ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Kamu juga bisa mengkombinasikannya dengan tema lain yang memiliki warna  senada.

2. Memilih Foto

Setelah menentukan tema, tips selanjutnya adalah memilih foto. Dalam memilih foto, sesuaikanlah dengan tema yang sudah kamu tentukan sebelumnya. Jika menggunakan tema perjalanan, maka pilihlah foto-foto perjalanan ke berbagai tempat yang sudah kamu lalui.

Kumpulkanlah berbagai foto perjalanan yang menarik dan berkesan bagimu. Kemudian, susun foto sesuai urutan peristiwa perjalanan tersebut agar terlihat lebih teratur dan rapi .

3. Perhatikan Penggunaan Warna

Untuk memberikan kesan elegan pada photobook, penggunaan warna-warna yang lembut seperti putih, abu-abu, krem atau hitam patut kamu pertimbangkan. Warna-warna yang netral tersebut cenderung menciptakan efek yang elegan dan tidak mengalihkan fokus dari foto.

Jika kamu ingin menggunakan warna-warna yang cerah, gunakanlah secara bijak sebagai aksen atau memperindah tampilan photobook. Jangan sampai penggunaan warna-warna yang cerah tersebut justru mengurangi kesan dari foto-foto itu sendiri, ya.

4. Desain yang Menarik

Hal yang tak kalah perlu kamu perhatikan ialah desain yang menarik sehingga enak dilihat dan membuat siapa pun terkesan ketika membuka halaman demi halaman photobook. Untuk membuat desain yang menarik, kamu bisa mencari inspirasinya melalui internet atau berkonsultasi dengan penyedia jasa pembuatan photobook.

Membuat desain yang menarik juga berkaitan dengan ukuran photobook yang ingin kamu gunakan. Sebab, hal ini menyangkut dengan seberapa banyak foto yang bisa dimuat dalam sebuah halaman photobook.

5. Merancang Layout yang Dibutuhkan

Selain membuat desain yang menarik, kamu juga perlu merancang layout yang diperlukan. Untuk itu, tentukan peletakan foto dan deskripsinya di posisi yang pas supaya enak dipandang. Hindari juga layout yang terlalu rapat atau pun renggang karena bisa membuat komposisi foto menjadi tidak seimbang.

Selain itu, jangan lupa sesuaikan foto dengan deskripsi atau alur cerita yang kamu buat. Kamu juga bisa menyisakan ruang untuk menulis atau melukis deskripsi dan alur cerita secara manual untuk menambah kesan unik pada photobook.

6. Membuat Caption atau Alur Cerita

Photobook akan semakin menarik jika tidak hanya berisikan foto-foto saja, melainkan juga kamu sisipi dengan caption atau deskripsi pada setiap foto. Kamu pun bisa membuat alur atau jalan cerita pada setiap foto yang disusun secara berurutan.

Menambahkan alur cerita dalam photobook bisa menciptakan kesan narasi visual yang unik dan menyenangkan untuk dilihat. Selain itu, kamu akan lebih mudah pula dalam mengingat kembali setiap momen berharga yang sudah kamu lewati.

7. Penggunaan Font

Tips Membuat Layout Photobook yang Menarik dan Elegan

Penambahan teks dalam photobook perlu memperhatikan penggunaan font yang sesuai agar hasilnya bisa membuat photobook menjadi menarik dan elegan. Jika kamu ingin menambahkan teks seperti judul, deskripsi atau caption maupun alur cerita, pilihlah font yang simple tetapi memberi efek elegan. Misalnya, font serif atau sans-serif.

Pastikan penggunaan teks tersebut tidak mengganggu tampilan foto dan mudah dibaca, ya. Lalu, kamu juga perlu menghindari penggunaan terlalu banyak jenis font untuk mendeskripsikan setiap foto dalam photobook. Hal ini bertujuan untuk menjaga kesan profesional dan harmonis pada photobook.

8. Seimbangkan Komposisi Foto

Untuk menciptakan komposisi foto yang seimbang, kamu bisa melakukan pengaturan pada penempatan foto berdasarkan ukurannya. Misalnya, tempatkanlah foto berukuran besar di bagian tengah atau bagian yang paling tersorot.

Kemudian, foto-foto yang lain bisa kamu tempatkan dalam grid agar tampilannya lebih bervariasi. Tata letak foto yang seimbang ini penting untuk menciptakan harmoni visual sehingga nyaman ketika dilihat.

9. Perhatikan Proporsi dan Skala Foto

Tips berikutnya untuk membuat layout photobook yang menarik dan elegan yaitu memperhatikan proporsi dan skala foto. Hal ini masih berkaitan dengan poin sebelumnya mengenai komposisi foto yang perlu diseimbangkan.

Kamu perlu memastikan ukuran dan proporsi foto sudah sesuai dengan layout halaman. Jangan paksakan jika memang tidak sesuai dengan layout halamannya, ya. Sebab, hal ini bisa membuat photobook terlihat tidak proporsional sehingga kurang indah dipandang.

10. Gunakan Bingkai yang Halus

Supaya photobook semakin menarik, kamu juga bisa menggunakan bingkai atau frame tipis untuk memberikan batasan yang lembut pada foto. Frame yang terlalu tebal bisa memberatkan dan mengurangi kesan elegan pada tampilan photobook.

11. Penggunaan Jenis Kertas

Sebuah photobook akan semakin bagus jika tidak hanya didukung oleh layoutnya saja yang menarik, tetapi juga pemilihan jenis kertas yang tepat. Sebab, jenis kertas ini akan memengaruhi hasil cetak photobook nantinya. Untuk itu, pastikan kamu memilih jenis kertas yang premium sehingga kualitasnya sudah terjamin baik.

Selain itu, usahakan memilih jenis kertas yang awet atau bisa bertahan dalam jangka waktu yang lama. Dengan demikian, kamu tidak perlu khawatir photobook akan mudah rusak sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan budget lagi untuk membuat yang baru dalam waktu yang sebentar.

Membuat layout photobook yang menarik dan elegan kadangkala memerlukan proses cukup panjang dan kreativitas yang tinggi. Jika kamu tidak mampu mendesainnya sendiri atau tidak memiliki waktu luang, kamu bisa memanfaatkan jasa layout photobook yang saat ini banyak tersedia, salah satunya dari Penerbit Detak Pustaka.

Jika ingin melakukan pemesanan, kamu hanya perlu meluangkan waktu untuk briefing dengan tim layout photobook dari Detak Pustaka. Saat briefing tersebut, kamu bisa menyampaikan arahan dan konsep photobook yang kamu inginkan, baik secara langsung maupun melalui media online.

Di Detak Pustaka, kamu bisa memesan layout photobook custom dengan menambahkan caption atau keterangan pada foto yang kamu kirimkan. Begitu pula dengan covernya, kamu pun bisa memilih salah satu foto yang kamu kirimkan untuk dijadikan cover photobook kamu.

Selain custom keterangan foto dan cover, kamu juga bisa lho meng-custom ukuran, bentuk dan penjilidan photobook sesuai keinginan. Dengan begitu, hasil cetak photobook nantinya bisa benar-benar sesuai dengan harapanmu.

Bagaimana, tertarik membuat foto-foto kenangan kamu semakin berkesan dengan layout photobook dari Detak Pustaka? Yuk, langsung hubungi Admin Detak Pustaka untuk informasi lebih lanjutnya, ya.

Nah, itulah sebelas tips yang bisa kamu coba ikuti untuk membuat layout photobook. Dengan mengaplikasikan tips-tips di atas, semoga bisa membantumu untuk membuat layout photobook yang menarik dan juga elegan, ya. Semoga bermanfaat!

Tuliskan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Keranjang belanja

Tidak ada produk di keranjang.

Kembali ke toko