Email: cs@detakpustaka.com
Tlp/WA: +62 858-5003-8406
Beranda » Blog » Subgenre Cerita Fiksi Ilmiah: Membuka Perspektif Tentang Sains

Subgenre Cerita Fiksi Ilmiah: Membuka Perspektif Tentang Sains

Subgenre Cerita Fiksi Ilmiah (Membuka Perspektif Tentang Sains)

Cerita fiksi ilmiah selalu menampilkan dunia yang terdiri dari berbagai kemajuan teknologi dan peradaban melalui penggambaran yang kreatif. Selain penggambaran yang kreatif, cerita fiksi ini memberikan pesan kepada publik tentang kecanggihan teknologi yang mendominasi alam dan kehidupan manusia.

Berdasarkan hal tersebut, kamu dapat menemukan berbagai subgenre cerita fiksi ilmiah yang tercipta untuk mengantisipasi terjadinya kejadian buruk di masa depan. Kamu dapat mengetahui beberapa jenis cerita fiksi ilmiah melalui artikel ini.

Subgenre Cerita Fiksi Ilmiah: Membuka Perspektif Tentang Sains

Cerita fiksi ilmiah memiliki topik yang sangat luas dengan latar waktu dan tempat yang beragam. Penggunaan topik, latar waktu dan tempat, serta cara penyampaian yang tepat, dapat menyampaikan suatu pesan cerita fiksi ilmiah secara lebih baik. Subgenre cerita fiksi ilmiah terdiri dari:

Time Travel

Bagaimana jika kamu dapat mengubah masa lalu atau masa depan dengan menggunakan sebuah alat yang dapat membawa kamu ke masa yang kamu inginkan? Perjalanan melintasi waktu selalu menjadi tema cerita yang menarik bagi banyak orang. Jenis cerita ini akan membuat kamu merasa penasaran dengan setiap langkah tokoh dan apa yang akan terjadi setelah itu.

Cerita jenis time travel biasanya menggunakan teknologi yang canggih – mesin waktu, untuk melintasi waktu. Tokoh utama harus menyelesaikan tugasnya tanpa melebihi batas waktu tertentu.

Cyberpunk

Cyberpunk menceritakan tentang kehidupan masyarakat yang tidak ideal meskipun terdapat banyak teknologi canggih yang mengelilingi mereka. Dampak dari kemajuan teknologi, kesenjangan sosial dan penyalahgunaan wewenang oleh pihak berkuasa dalam dunia cerita ini menjadi konflik yang sering muncul. Jenis cerita ini membahas seputar pengaplikasian teknologi yang dapat memicu berbagai pro dan kontra.

Space Opera

Space Opera adalah jenis fiksi ilmiah yang menampilkan pertualangan di luar angkasa. Cerita jenis ini juga tidak jarang menunjukkan kisah percintaan antar tokoh yang hidup di dalamnya.

Peradaban dan teknologi yang maju, hubungan antar tokoh dari berbagai spesies, serta lingkungan yang bervariasi akan memenuhi cerita ini. Konflik yang biasanya tertera dalam jenis cerita ini berupa persaingan antar peradaban atau kelompok.

Apocalypse

Apocalypse menampilkan situasi kehidupan yang berlangsung ketika terjadi sebuah bencana – yang dapat memberikan dampak besar pada semua kehidupan di Bumi. Pada cerita apocalypse, permasalahan yang muncul seringkali berupa wabah penyakit, perang yang berkepanjangan, perubahan iklim, bencana akibat nuklir, dan lainnya.

Post-Apocalypse

Post-apocalypse memperlihatkan kondisi kehidupan di Bumi setelah terjadinya suatu bencana. Bencana yang menjadi latar belakang terjadinya permasalahan jenis cerita ini, sama seperti permasalahan yang terdapat pada jenis cerita apocalypse. Permasalahan dalam jenis cerita post-apocalypse dapat berupa kelaparan dan terjadinya mutasi genetik akibat radiasi nuklir atau sebab lain.

Cerita ini menunjukkan berbagai aspek kehidupan yang terdampak akibat bencana tersebut. Aspek-aspek tersebut meliputi aspek sosial, psikologis, hingga fisik.

Utopia

Utopia menampilkan kehidupan yang damai dan sejahtera karena adanya teknologi canggih yang dapat mengatasi masalah-masalah yang muncul dalam kehidupan masyarakat. Kamu dapat mengetahui bagaimana cara kerja teknologi canggih dalam menangani berbagai masalah dalam kehidupan masyarakat di dunia cerita fiksi ini.

Dunia pada jenis cerita ini memiliki lingkungan dan sistem masyarakat yang baik. Lingkungan pada jenis cerita fiksi ini memiliki tingkat kriminalitas yang rendah serta menjunjung tinggi kenyamanan dan keselamatan masyarakat.

Pengenalan terhadap berbagai subgenre cerita fiksi ilmiah akan memudahkan kamu dalam memilih jenis cerita fiksi ilmiah yang begitu luas. Kamu dapat melihat cara kerja hingga akibat dari suatu penerapan pengetahuan ilmiah dalam peristiwa tertentu secara spesifik.

Tuliskan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Keranjang belanja

Tidak ada produk di keranjang.

Kembali ke toko